
Ian Heinisch
UFC – Ian Heinisch, mantan petarung UFC, memutuskan untuk pensiun dini dari MMA pada Juli 2023 setelah mengalami cedera otak serius. Selama satu setengah tahun, ia menyembunyikan kondisinya yang ditandai dengan sakit kepala, kebingungan, dan bahkan kehilangan orientasi saat mengemudi.
“Prioritas saya hanya ingin merasa normal lagi,” ujar Heinisch saat menghadiri World MMA Awards ke-16. Berkat pengobatan seperti terapi stem cell dan istirahat total dari kontak fisik, kondisi Heinisch perlahan membaik. Meski berat meninggalkan olahraga yang telah mengubah hidupnya, ia merasa keputusan ini perlu demi kesehatannya.
Kini, Heinisch menemukan kebahagiaan di luar dunia MMA dengan menekuni bisnis seperti crypto. Ia juga berharap kisahnya menjadi pelajaran bagi petarung lain untuk mendengarkan tubuh mereka. “Otak bisa sembuh, tetapi harus diberi waktu istirahat,” katanya.
Meskipun tidak lagi bertanding, Heinisch tetap merasa diberkati atas perjalanan hidupnya, termasuk perubahan besar dari “sel penjara asing ke peringkat 10 besar UFC.” Baginya, ini adalah rencana Tuhan untuk membawa pengaruh positif di tempat baru.
BACA JUGA: Guardiola Bangga Meski Manchester City Kalah dari Aston Villa